Bingung Menentukan Iklan Search Atau Display?

Iklan search dan display

Tips Memilih Kampanye Iklan Google Ads – Ketika anda ingin mulai beriklan di Google Ads mungkin anda akan bimbang harus pilih kampanye yang mana antara Search dan Display. Tetapi anda tidak perlu bingung untuk memilih yang mana, kalau bisa keduanya kenapa tidak? tentu keduanya akan memberikan banyak keuntungan untuk anda. Ketika anda ingin memulai dengan dua kampanye ini tentu cara menangani dua kampanye inipun berbeda, tetapi anda akan lebih unggul dari kompetitor jika mereka hanya menggunakan satu jenis kampanye saja.

Dalam pembahasan ini, kami akan memaparkan beberapa kelebihan dan kekurangan dari search network dan display network di Google Ads. Sehingga anda bisa membuat strategi yang tepat dengan menyesuaikan kelebihan dari masing-masing kampanye

Tampilan yang Berbeda

Pertama-tama kita akan membahas dari penampilan antara kedua kampanye ini.

1. Search Network atau Iklan Penelusuran

Search Network atau jaringan penelusuran adalah sekelompok situs web dan aplikasi terkait tempat iklan anda bisa muncul. Audiens akan mengetikkan permintaan pencarian dan berharap ada hasil yang diberikan di halaman hasil pencarian yang menampikan semua situs web yang relevan dengan apa yang diketikkan di Search Engine.

Letak iklan ada dibagian atas dan bawah halaman, sementara situs web yang organik ada di antara iklan. Karena Google  menggunakan sistem lelang iklan, maka penawaran pada kata kunci yang cocok dengan kueri penelusuran pengguna akan memberi iklan anda lebih banyak peluang untuk dilihat diposisi iklan yang sudah ditentukan.

Kini, ada beberapa faktor yang bisa menentukan apakah iklan anda akan ditampilkan di halaman hasil penelusuran atau tidak. Walaupun anda menetapkan tawaran yang cukup tinggi untuk kata kunci tertentu, tidak bisa dipastikan bahwa iklan anda akan berada di posisi teratas. Posisi iklan juga akan dipengaruhi oleh quality score. Quality score yang baik akan membuat anda mendapatkan peluang untuk bisa berada di posisi tertinggi.

2. Display Network atau Iklan Bergambar

Display network akan memungkinkan anda untuk bisa menjangkau audiens saat mereka mengunjungi situs web tertentu, aplikasi, ataupun situs web yang sudah bekerja sama dengan Google. Penargetan jaringan display memunginkan pengiklan untuk bisa menampilkan ikan teks, gambar, video dan lain sebagainya kepada  audiens khusus untuk meningkatkan kemungkinan melakukan konversi.

Kelebihan Search Network

1. Niat Yang Tinggi

Aspek terpenting dari pencarian adalah niat. Ini menunjukkan bahwa iklan hanya dipicu dan ditampilkan kepada orang-orang yang mencari apa yang anda jual atau yang ditawarkan. Contoh. Ada orang yang mengetikkan “jasa pasang kanopi” ke search engine untuk mendapatkan info tentang tarif hingga berapa lama pengerjaannya. Nah, kemungkinan orang tersebut sudah berniat untuk memasang atau mengganti kanopinya yang sudah rusak.

Perlu kita ketahui ada beberapa pencarian yang memiliki masksud yang masih umum.  Ada tiga jenis niat konversi yang berbeda, diantaranya;

  • Beli sekarang/ daftar sekarang : niat tertinggi. Contohnya : “beli sepatu lari” dan “daftar workshop google ads”.
  • Kata kunci produk : niat tinggi. Contoh : “parfum tahan 20 jam “ dan “Krim anti kerut terbaik”.
  • Kata kunci informasi : niat sedang. Contoh: “cara pasang iklan di Google”, dan “cara masak rendang”.

2. Audiens Lebih Tertarget

Ketika menggunakan kata kunci “Beli sepatu lari” tentu orang yang mengetikan itu memang betul-betul ingin menghubungi atau membeli sesuatu dari anda. Dengan Search anda bisa mendapatkan trafik yang lebih spesifik atau tertarget dari pada display.

Kelemahan Search Network

1. Tingginya CPC & CPA

Semakin populer iklan/ semakin banyak  orang yang menggunakan kata kunci yang sama, maka semakin besar persaingannya untuk kata kunci yang relevan. Dengan bertambahnya pesaing, CPC akan mulai meningkat karena semakin banyak kompetitor yang menawar kata kunci yang sama. Meningkatnya CPC juga akan berpengaruh pada meningkatnya CPA.

Kelebihan Display Network

Tidak sama seperti penelusuran, Display Network  tidak melibatkan apapun baik niat atau tipe trafik. Sebaliknya trafik di display sangat dingin, artinya orang-orang yang melihat iklan tersebut belum tentu tertarik atau bahkan mereka tidak tahu ini iklan apa.

1. Menghasilkan Permintaan

Karena display tidak melibatkan siapa pun yang mencari apa yang anda tawarkan secara khsusu, kemungkinan besar mereka membutuhkan waktu yang lama untuk mengambil keputusan membeli/tidak. Mereka hanya ingin mencari tahu dan mendapatkan informasi, tidak untuk melakukan suatu tindakan bergabung di waiting list ataupun membeli. Namun, dengan display, anda bisa tampil didepan mereka. Minimal membangun brand awareness.

Ketika pencari sedang meneliti di Google mereka biasanya akan membaca postingan blog tentang suatu topik tertentu. Menampilkan iklan bergambar atau video pada halaman yang relevan dengan bisnis anda bisa menjadi langkah mudah untuk  mendapatkan perhatian audiens.

Contoh, katakanlah anda menjalankan bisnis membuat makanan ikan yang dibuat khusus untuk menjaga warna ikan. Anda bisa memutuskan untuk menggunakan kampanye display untuk menampilkan iklan bergambar pada situs yang relevan dengan dunia ikan.

Penting untuk dipahami bahwa halaman ini tidak ada hubungannya dengan melakukan pembelian untuk makanan ikan. Jadi jangan terlalu berharap audiens situs tersebut akan melakukan konversi. Sangat sulit untuk membuat orang mengklik iklan anda, apalagi melakukan pembelian.

2. CPC & CPA Rendah

Kelebihan lain dari display adalah CPC yang relatif murah. Konversi yang datang dari Display akan memiliki CPA yang lebih rendah dari pada konversi yang datang dari penelusuran, bahkan dengan volume tayangan yang tinggi.

Kekurangan Display Network

1. Niat Yang Rendah

Sudah kita bahas, bahwa jaringan display bukanlah tempat anda untuk menemukan niat yang tinggi untuk membeli. Tentunya bisa berpotensi menghasilkan penelusuran yang berkualitas rendah.

2. Trafik Dingin

Artinya, mereka sebetulnya tidak peduli atau tidak ingin tahu tentang bisnis anda. Jadi terserah anda dan iklan anda bagaimana caranya supaya bisa menarik minat audiens.

3. CTR Yang Rendah

Walaupun Jaringan Display bisa menjangkau 92% dari semua pengguna internet, bukan berarti mereka adalah targetytang tepat yang akan mengklik iklan anda.

Terus Harus Pilih Yang Mana ?

Kami berharap postingan ini bisa memberi anda pemahaman tentang kelebihan dan kelemahan masing-masing jaringan. Beriklan di kedua jaringan tersebut adalah ide yang bagus. Sebagian pengiklan akan menyerah ketika mendapati kinerja iklannya buruk. Perlu diingat bahwa semua industri tentu memiliki tantangannya sendiri-sendiri, jadi jangan menyerah. Dengan memahami kelebihan dan kelemahan setiap jaringan bisa mempermudah anda dalam menentukan strategi yang tepat untuk hasil yang maksimal. Garuda Media Digital hadir dengan menawarkan jasa pengelolaan iklan Google Ads agar anda tidak perlu pusing memikirkan strategi dalam pemasaran produk dan layanan anda dengan Google Ads.

Garuda Media Digital adalah agency jasa digital marketing yang sudah berpengalaman lebih dari 10 tahun. Anda dapat berkonsultasi dengan kami mengenai rencana pembuatan media bisnis dan promosi anda. Kami juga melayani jasa pembuatan website dan jasa pembuatan landing page. Disamping itu, kami juga dapat membuat media promosi ini lebih powerfull dengan optimasi pengiklanan Google Ads. Sehingga website atau landing page yang anda buat akan menempati posisi nomor 1 halaman Google Search. Segera hubungi kami untuk penawaran menarik seputar jasa pembuatan landing page, website dan jasa iklan Google Ads!

Ingin beriklan di Google Ads?